Salah satu media pembelajaran IPA Terpadu yaitu Media Audio-Visual dengan materi “Sistem Pencernaan”.
Materi sistem pencernaan pada manusia merupakan materi yang menarik, namun sulit untuk memahaminya. Hal ini diduga karena materinya yang bersifat abstrak, sehingga guru kesulitan dalam membelajarkannya. Pembelajaran materi sistem pencernaan pada manusia yang dilakukan selama ini, cenderung berpusat kepada guru dengan siswa yang kurang aktif dan hasil belajar yang kurang optimal. Untuk meningkatkan pemahaman, aktivitas, dan hasil belajar siswa dalam pembelajaran sistem pencernaan pada manusia dibutuhkan suatu sumber belajar yang dapat menggambarkan konsep-konsep secara jelas (konkrit) agar materi tidak lagi bersifat abstrak.
Oleh karenanya, hadirlah media pembelajaran ini untuk memudahkan proses belajar-mengajar bagi peserta didik. Media pembelajaran ini berupa video animasi yang telah diterjemahkan dapat diakses oleh peserta didik kapan pun dan dimana pun, karena video tersebut dapat kita akses melalui Youtube sehingga setiap orang dapat mengaksesnya, baik peserta didik, pendidik, dan masyarakat umum.